MEMBANGUN SUMBER DAYA KELOMPOK SADAR WISATA DALAM PENGEMBANGAN POTENSI DESTINASI DI DESA WISATA LAINUNGAN KABUPATEN SIDRAP
Abstract
Desa Wisata Lainungan memiliki potensi yang luar biasa dalam sektor pariwisata, dengan keindahan alam dan kekayaan budaya yang unik. Melalui kegiatan pengabdian ini, kami berusaha untuk mendukung pengembangan desa wisata ini agar lebih dikenal dan dapat memberikan manfaat ekonomi yang lebih besar bagi masyarakat setempat. Dalam pelaksanaan kegiatan ini, kami bekerja sama dengan masyarakat lokal, yang dikoordinasikan oleh Kelompok Sadar Wisata dan Kelompok Karang Taruna Desa Wisata Lainungan, untuk mengembangkan potensi destinasi wisata yang dimiliki, yang diawali dengan pengembangan sumber daya manusia di desa tersebut.
Kami menyadari bahwa keberhasilan kegiatan pengabdian ini tidak lepas dari dukungan berbagai pihak. Oleh karena itu, kami ingin menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata, Pemerintah Desa Lainungan, Ketua Pokdarwis, Ketua Karang Taruna, tokoh masyarakat, serta seluruh warga desa yang telah menerima kami dengan tangan terbuka dan berpartisipasi aktif dalam setiap tahap kegiatan. Ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada Poltekpar Makassar, rekan-rekan dosen, serta mahasiswa yang telah berkontribusi nyata dalam pelaksanaan program ini. Kami berharap bahwa hasil dari kegiatan pengabdian ini dapat memberikan dampak positif dan berkelanjutan bagi pengembangan Desa Wisata Lainungan. Kami juga berharap laporan ini dapat memberikan gambaran yang jelas mengenai proses, pencapaian, serta tantangan yang dihadapi selama kegiatan berlangsung, sehingga menjadi bahan evaluasi untuk pengabdian di masa mendatang.
Kata kunci: Kelompok Sadar Wisata, Desa Wisata, Sumber Daya
References
Dewi, Made Heny Urmila. 2013. “Pengembangan Desa Wisata Berbasis Partisipasi Masyarakat Lokal Di Desa Wisata Jatiluwih Tabanan, Bali.” Jurnal Kawistara 3(2):129–39. doi: 10.22146/kawistara.3976.
Menggo, Sebastianus, Yosefina Rosdiana Su, and Rizki Adiputra Taopan. 2022. “Pelatihan Pembuatan Website Desa Wisata Di Desa Wisata Meler, Kabupaten Manggarai, NTT.” Dinamisia : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat 6(1):108–15. doi: 10.31849/dinamisia.v6i1.7551.
Sinarta, I. Nengah, Kadek Candrayana, and Agus Kurniawan. 2021. “Pkm Dengan Tim Pengembangan Desa Wisata Dalam Perencanaan Masterplan Infrastruktur Ekowisata Di Desa Besang Kawan, Kelurahan Semarapura Kaja.” Jurnal Abdi Daya 1(2):23–32. doi: 10.22225/jad.1.2.2021.23-32.
Tjilen, Alexander Phuk, Ruloff Fabian Yohanis Waas, Samel Watina Ririhena, Beatus Tambaip, Syahrudin Syahrudin, Yosephina Ohoiwutun, and Riska Dwi Prihandayani. 2023. “Optimalisasi Potensi Desa Wisata (Alexander Phuk Tjilen, Dkk.) | 38 Nanggroe.” Naggroe: Jurnal Pengabdian Cendikia 2(6):38–49.
Tutik, Tutik, Heni Krisnatalia, Y. R. Satato, Solichoel Solichoel, and Syamsul Hadi. 2021. “Promosi Event Budaya Lokal Berbasis Pemasaran Digital Rintisan Desa Wisata Branjang.” SELAPARANG Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan 5(1):973. doi: 10.31764/jpmb.v5i1.4900.
Городенцев, Алексей Львович. 2021. “Листок 4 1/2. Введение В Теневой Анализ.” 1(9):45–50.
DOI: https://doi.org/10.37531/jcd.v2i2.148
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2025 Journal of Career Development

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Journal of Career Development |
Journal of Career Development (jcd), with registered number ISSN 2987-5323 (Online), is published by Career Development Center Division at Amkop Business School. The content of this website is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License |
Journal of Career Development


